10 Manfaat Madu untuk Rambut dan Cara Perawatannya
top of page

10 Manfaat Madu untuk Rambut dan Cara Perawatannya


Ternyata madu banyak manfaatnya untuk rambut. Sejak dahulu, madu dipercaya mampu menyehatkan tubuh, merawat kulit, dan sering digunakan sebagai pemanis alami. Nah, cairan keemasan ini ternyata juga bisa digunakan untuk rambut! Coba simak sederet manfaat madu untuk rambut hasil rangkuman kami.


1. Melembapkan Rambut.

Jika madu bisa lembapkan kulit dan bibir, apakah bisa melembapkan batang rambut dan kulit kepala? Tentu bisa!


Raw honey atau madu yang belum diproses mengandung kandungan nutrisi esensial yang masih utuh dan belum tercampur bahan-bahan lainnya. Seperti yang kita ketahui, kandungan vitamin, mineral, protein serta antioksidan dalam madu seringkali dimanfaatkan untuk jadi pengobatan alami untuk permasalahan kulit, pencernaan, bahkan permasalahan tenggorokan.


Kandungan-kandungan ini dapat melembapkan rambut dan mencegah rambut patah juga bercabang. Pastikan saja madu yang kamu gunakan untuk rambut adalah jenis raw honey atau madu organik.




2. Menstimulasi Pertumbuhan Rambut.

Karena kandungannya yang sangat melembapkan, madu dapat mengunci kadar air pada batang rambut. Bahan-bahan antioksidan di dalamnya dapat melindungi rambut dari kerusakan akibat polusi lingkungan atau penataan rambut dengan hot styling tools.


Ingat, penggunaan catokan atau hair dryer dapat mengikis kelembapan alami rambut. Manfaat madu untuk rambut yang paling utama adalah untuk mengembalikan kelembapan rambut seperti sedia kala.


Manfaat madu untuk rambut kering dan mudah rontok

Mau rambut panjang yang kuat? Coba pakai madu! (Foto: Dennie Ramon)

Kelembapan yang mampu diberikan oleh madu dapat membuat batang rambut lebih kuat sehingga tidak mudah rontok. Cocok untuk kamu yang sedang dalam misi untuk memanjangkan rambut.


Kamu bisa menggunakan madu sebagai perawatan conditioning untuk batang rambut, maupun menyehatkan kulit kepala agar batang rambut tak mudah rontok.


3. Mengatasi Rambut Mengembang.

Berkat kandungannya yang sangat melembapkan, madu dapat kamu gunakan untuk mengatasi rambut ‘singa’. Cocok untuk kamu yang punya tekstur rambut mudah mengembang, seperti rambut keriting alami atau diwarnai.


4. Mencegah Rambut Rontok.

Kandungan vitamin dan mineral di dalamnya bukan hanya melembapkan rambut namun juga kulit kepala, sehingga akar rambut lebih kuat dan tidak mudah rontok!


5. Merawat Rambut Rapuh.

Penyebab rambut rontok ada 2; rontok dari akar dan rontok karena patah. Kalau rambutmu tergolong rapuh dan sering patah di bagian tengah. Untuk mengatasi hal ini, kamu bisa mempercayakan madu. Rambut jadi mudah tumbuh tanpa harus takut patah di tengah.


6. Membantu Atasi ‘Penuaan Dini’ Pada Rambut.

Apakah kamu tahu, bahwa rambut juga bisa mengalami premature aging. Hal ini disebabkan oleh polusi, penggunaan heat tools, dan juga styling products. Nah, untuk formula anti-aging, madu bisa kamu coba! Kandungannya yang kaya akan antioksidan dapat melindungi rambut sekaligus mencegah penuaan dini pada rambut.


7. Mencegah Ketombe.

Jika kelembapannya dapat membantu kulit kepala terasa lebih lembut, kandungan antijamur dan antibakterinya dapat membantu mencegah ketombe pada kulit kepala.


8. Memberi Efek Rambut Glowing.

Rambut kamu kusam karena sering diwarnai? Nah, madu bisa jadi solusinya. Formulanya yang melembapkan juga bisa membantu mengatasi rambut kusam!


9. Menjadikan Warna Rambut Lebih Terang.

Manfaat madu untuk rambut yang ini berhubungan dengan poin sebelumnya. Madu mengandung glukosa dan enzim glucose oxidase. Enzim ini akan memecah glukosa dan menghasilkan hydrogen peroxide.


Kalau kamu biasa mewarnai atau bleaching, kamu pasti familier dengan nama hydrogen peroxide ini. Yes, ini adalah komponen yang bisa mengubah melanin alias pigmen warna.


Namun ingat, ini adalah hydrogen peroxide alami. Hasilnya tentu berbeda dengan formula kimia. Efek warna rambut yang lebih terang tidak akan langsung kamu dapat. Namun, kalau kamu rutin menggunakan madu sebagai perawatan, rambutmu bisa saja akan terlihat lebih cerah!


10. Meredakan Peradangan Kulit Kepala.

Kalau kulit kepalamu sedang meradang akibat infeksi jamur atau karena masalah psoriasis atau eksim, kamu bisa menggunakan madu sebagai salah satu perawatan alami (selain perawatan medis).


Madu memiliki kandungan antiseptik dan antiperadangan, mirip seperti lidah buaya. Mengoleskannya pada kulit kepala bisa membuat mengurangi peradangan.



3 Perawatan Rambut dengan Madu.

Ada beberapa cara untuk memaksimalkan manfaat madu untuk rambut. Pada dasarnya, madu bekerja lebih maksimal jika digabungkan dengan bahan-bahan lainnya yang juga punya manfaat untuk rambut.Bahan-bahan ini bisa kamu pilih sesuai dengan masalah rambut kamu. Coba, yuk!


1.

Madu Sebagai Pre-Wash untuk Mencegah Rambut Kusut.

Selain menjadi masker rambut, madu bisa digunakan sebagai pre-wash atau conditioning treatment sebelum keramas. Tujuannya agar rambut tidak terlalu kering dan jadi kusut saat proses keramas.

Cara Membuat: Campurkan raw honey dan extra virgin coconut oil, dengan proporsi madu lebih banyak dibanding minyak kelapa. Aplikasikan campuran minyak rambut pada rambut lembap mulai dari ujung, perlahan naik hingga ke area kulit kepala.

Biarkan selama 20 menit sebelum membilasnya dengan shampoo. Lanjutkan dengan conditioner ya!


2.

Masker Rambut Madu untuk Batang Rambut yang Glowing.

Sebenarnya ada banyak resep masker rambut dengan madu yang bisa kamu coba. Namun resep satu ini merupakan resep masker paling mendasar yang bisa kamu coba.

Kombinasinya cocok untuk rambut kering akibat bleaching atau pewarnaan. Siapkan raw honey dan Extra Virgin Olive Oil, mangkuk, shower cap, dan kuas. Porsinya bisa disesuaikan dengan panjang rambutmu. Pastikan proporsi madu dengan EVOO 2:1, ya. Misalnya, 2 sendok makan madu dan 1 sendok makan EVOO.


Cara Membuat: Campurkan semua bahan jadi satu di atas mangkuk. Panaskan di atas microwave sekitar 20 detik, lalu aduk kembali. Setelah didiamkan selama beberapa saat, aplikasikan pada rambut yang lembap.


Mulai oleskan masker dari kulit kepala hingga seluruh batang rambut. Setelah selesai, pijat perlahan area kulit kepala. Diamkan 30 menit sembari menggunakan shower cap, lalu bilas dengan shampoo dan conditioner.


3.

Mengatasi Kulit Kepala Kering dan Gatal.

Campuran pisang dan madu bisa meredakan rasa gatal yang seringkali dialami kulit kepala. Kandungan di dalam pisang dan madu dapat membuat kulit kepala lebih tenang. Campurkan madu, pisang, dan Extra Virgin Olive Oil pada mangkuk hingga berbentuk puree.


Jika rambutmu tebal, tambahkan minyak zaitun lebih banyak.


Cara Menggunakan: Basahkan rambut dari kulit kepala hingga ke batang rambut, lalu gunakan hanya pada akar rambut saja. Pijat perlahan, lalu diamkan selama 10 menit. Tidak perlu ditutup menggunakan shower cap. Setelahnya bilas dengan shampoo dan conditioner pilihanmu.


Itu dia manfaat madu untuk rambut serta beberapa resep masker rambut alami yang bisa kamu coba. Mumpung lagi di rumah aja, jangan lupa dicoba ya!


artikel ditulis oleh Yunisa untuk All things hair

bottom of page